Jumat, 01 Januari 2010

TERIMA KASIH kami




Malam perayaan pergantian Tahun Baru 2010 di Kota Samarinda, berpusat di Tepian selain juga ditiap-tiap Lapangan baik itu di GOR SEGIRI maupun disetiap rumah warga yang merayakannya.

Dipagi hari menjelang fajar, sisa-sisa sampah dari perayaan yang berlangsung semalam masih tampak. Petugas kebersihan sudah membersihkannya sejak dini hari dan mengumpulkannya untuk nantinya diambil mobil sampah untuk dibuang ke TKP. Sampah plastik sisa makanan dan minuman masih berseliweran juga bekas jagung dan kulitnya serta trompet yang rusak.

Sementara di GOR dan sekitar Walikota sudah bersih dan juga sudah mulai terlihat ada pengunjung berolah raga pagi, meski belum ramai.

Para pedagang kaki lima sudah tidak tampak mereka sedang beristrahat setelah semalam berdagang. yang nampak adalah para pekerja kebersihan sedang menyapu jalan. Syukurnya semalam hujan setelah pergantian tahun 2010 sejam setelahnya.
Sehingga kertas yang berhamburan hasil kembang api dan letusannya hilang bersamaan turunnya hujan dan disapu oleh air hujan.

Terima kasih kami warga samarinda akan kesetiaan anda semua untuk membersihkan kota TEPIAN TERCINTA INI.

Doa dan harapan kami semoga Semuanya SEHAT dan SEJAHTERA dalam menjalankan kehidupan di dunia ini. Hormat kami juga kepada para Aparat keamanan yang telah melaksanakan tugasnya mengamankan jalannya perayaan TAHUN BARU 2010.

Tumpukan sampah, siap untuk diangkut.

0 komentar:

Posting Komentar